Friday, November 25, 2011

SEOUL - Part 5

Day 4
Seoul - Petite France (Personal taste, Beethoven virus, Secret garden) - Nami Island (Winter Sonata) - Hongik University - Dongdaemun market
Ga kerasa udah memasuki hari keempat di Seoul, ini hari terakhir tour drama filming location, karena besok satu hari penuh sudah dijadwalkan untuk shopping dan menonton cooking nanta. Rasanya waktu cepat sekali berlalu, masih pengen berlama-lama di Seoul.

Petite France
Beautiful place for taking a picture & drama shooting. Suka & betah berlama-lama disini dengan setting tempatnya yang luar biasa indah.
wif irin-plb, fanny-pwkrto, mb mieke-bdg, mb susan-sby




Nami Island
Location shooting for Winter Sonata

Menuju ke Nami Island kami harus menyeberang menggunakan kapal sekitar 10menit. Sebelum mengelilingi Nami Island yang terkenal & sangat indah...We had a lunch here, chicken bbq yang terkenal seantero dunia kali ya...heheh..emang enak banget..top markotop dah..viewnya enak...makanannya juga..disini kita nyobain cara makan yang dibungkus pake daun selada, ditambahkan daging ayam yang udah dipanggang, ditambah sedikit sambel & sayuran lalu di masukkan kedalam mulut.

Our lunch..katanya paling terkenal & enak di Seoul


Pintu masuk tempat chicken bbq di nami island



patung winter sonata yang sangat tersohor..antri bok mau foto disini

what a funny clay it is


Puas berkeliling dan berfoto di Nami Island, kami melanjutkan perjalanan ke Hongik University & Dongdaemun Market.

Hongik University
Kawasan Hongik merupakan kawasan kampus yang rame dengan mahasiswa korea, tempat disini juga banyak toko-toko unik yang menjual barang dengan harga cukup murah. Disini juga terdapat cafe hello kitty yang lucu & lokasi syuting coffee prince. Ga cuma itu, disekitar Hongik ada trick art museum yang merupakan lokasi syuting Heart strings (tapi sayangnya ga kesampean masuk kesana, selain ga nemu tempatnya, won udah ga ada yang tersisa lagi, padahal keren banget tuh museum, next time ya allah harus balik kesini lagi :)
Disini ada 1 tempat yang khusus jual casing hp original yang lucu-lucu banget, salah satunya casing smurf & smurfett yang saya beli seharga 10rb won, kalo di indonesia udah sekitar 200rb rupiah. Disini juga beli sepatu angkle boots seharga 15rb won, berhubung pake cc jadi ada biaya tambahan 2rb won.
Selesai berkeliling di Hongik university, kami melanjutkan perjalanan ke dongdaemun market sekalian makan malam di tempat terdekat.

Dongdaemun Market
Dikarenakan cuaca sedang hujan, mba Claudia tidak mengajak kami ke semua mall2 yang ada di Dongdaemun, kami hanya diajak ke Doota untuk belanja souvenir di lantai 5. Karena sepertinya yang murah dari Doota hanya souvenir saja, selebihnya untuk pakaian dll cukup mahal, maklum beberapa designer muda menjual produk mereka disini & aksesoris yang biasa dipakai oleh artis2 korea untuk menunjang performance mereka. Seperti postingan saya sebelumnya mengenai tempat belanja souvenir murah ada di Lt. 5 Doosan Tower, di tokonya ada foto pemilik toko bersama primus & fauzi baadilla. ga cuma itu, pemilik toko juga fasih berbahasa indonesia. Walopun ditempat ini semua yang dijual terbilang murah, namun ada beberapa barang yang disini harganya mahal tapi di Namdaemun market justru lebih murah, perbedaannya sekitar 3rb won, tapi overall, buat kalian yang ingin beli souvenir mending langsung ke Doota mall aja, selain tempatnya lebih nyaman, lengkap pula, yups di  doosan tower lt. 5, di sebelah arirang souvenir deket dengan counter tax refund. kisaran harganya kurang lebih sbb: untuk clay korea 5rb won, kaos yang bagus 12rb won/ea, kaos biasa 10rb/3ea, sumpit tipis biasa 2rb won, pokoknya banyak jenis dengan harga yg cukup murah, disini juga banyak dijual poster2 dan apapun yang berhubungan dengan Kpop lovers, mulai dari 2rb won saja. Selamat kalap shopping disini..hehehe...
Share:

0 comments: